Selasa, 21 Desember 2010

manfaat open source bagi masyarakat



Saat ini pemerintah telah memperkenalkan dan mendorong penggunaan open source, agar open source di Indonesia ini menjadi berkembang. Dengan berkembangnya open source kreatifitas masyarakat , khususnya di kalangan pelajar akan semakin meningkat, bahkan beberapa software house (rumah produksi perangkat lunak) yang ada di dalam negeri mulai bermunculan. Terbukti dengan munculnya proyek - proyek yang bersifat open source, misalnya mulai dari proyek pengembangan software hingga pembuatan dokumentasi. Dengan adanya perkembangan open source ini kualitas Indonesia akan semakin meningkat, khususnya di bidang pendidikan. Namun demikian masih banyak hambatan yang sewaktu – waktu bisa mengancam kelangsungan perkembangan produk ini. Oleh karena itu perlu melakukan langkah- langkah untuk mengatasi hambatan tersebut dengan meningkatkan kemandirian, daya saing, kreativitas, dan inovasi bangsa sebagai kunci keberhasilan agar perkembangan open source di Indonesia berjalan dengan lncar sesuai dengan apa yang di harapkan oleh masyarakat.

Open source disini dapat diartikan perangkat lunak yang menyediakan kode sumber untuk di modifikasi dan di distribusikan kepada masyarakat umum dengan biaya yang relative rendah (gratis), contohnya produk ini adalah linux. Banyak orang mengatakan tentang hal – hal yang positif tentang open source ini, karena dapat meningkatkan kualitas dan menurunkan biaya, serta kode sourcenya bebas diperoleh dan diubah oloh siapa saja. Berbeda dengan produk close source yang mempunyai hak paten dari pembuatnya sehingga masyarakat umum tidak bisa memodifikasi dan mendistribusikannya, contoh produk ini adalah windows, karena mempunyai stabilitas yang tinggi terhadap system yang dimilikinya dan aplikasi ini sangat membatasi kenyamanan pemakainya terhadap system operasinya, dimana setiap pengguna harus melakukan aktivasi pada pihak Microsoft pada periode – periode tertentu. Meskipun di izinkan melihat kode program yang telah di produksi, tetapi hal itu hanya berlaku pada kalangan tertentu yang sudah di percaya oleh pihak pemroduksi untuk melakukan perbaikan pada program tersebut, dan biaya produk close source ini masih terlalu mahal , oleh sebab itu banyak masyarakat yang menggunakan produk open source di banding dengan produk close source.

Manfaatopen source pada masyarakat
Program open source banyak memberikan manfaat bagi masyarakat karena system aplikasinya sangat berguna, di antaranya adalah dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang teknologi informasi , dapat memberikan alternativepilihan perangkat lunak (software) yang murah, dapat memperkecil kesenjangan teknologi informasi, meningkatkan akses informasi masyarakat, dapat meningkatkan kreatifitas dalam mengembangkan dan memanfaatkan teknologi informasi, dan dapat meningkatkan kemampuan sumber daya manusia di dibang teknologi, khususnya di perguruan tinggi, sekolah dan di kalangan masyarakat.


Perkembanagn open source ini juga di dukdng oleh internet, karena dari internetlah masyarakat bisa mengenal open source, dengan demikian internet adalah factor utama untuk mengembangkan open source sehingga keadaan internet di Indonesia ini perlu ditingkatkan lagi, misalnya dengan menambah kecepatannya agar masyarakat dapat dengan mudah untuk mengaksesnya.

Manfaat open source pada dunia bisnis
Dengan memanfaatkan program – program open source ini dunia bisnis dapat memperoleh manfaat yang sangat besar, yaitudapat membuat biaya instalasi program yang cukup rendah, reabilitas (serangkaian alat ukur yang mempunyai konsistensi) yang tinggi, keamanan yang tinggi, sehingga perhitungan keuangannya menjadi rendah, sehingga dapat membantu bisnis memperoleh keuntungan yang besar. Selain itu dengan menggunakan program – program open source maka perusahaan tidak perlu lagi sulit untuk menyelesaikan permasalahannya cukup dengan menghubungi pembuat program atau dengan mendatangi perusahaan – petusahaan jasa yang ahli dalam bidangnya.

Manfaat Open Source Dalam Pengembangan Bisnis diKalangan Masyarakat